I laugh, I love, I hope, I try, I hurt, I need, I fear, I cry, I blog...Welcome to my blog, welcome to my life !!

Wednesday, December 16, 2009

13 Desember 2009 : De Tham dan Bui Vien

Sepulang dari Mekong tur, rencananya ngga akan berlama - lama tinggal di My Home, karena pengen keluyuran di jalan De Tham dan Bui Vien. Kayaknya jalan ini menarik dijelajahi di waktu malam. Sebagai sentra kawasan backpacker, kedua jalan ini akan semakin ramai di malam hari, dengan turis - turis dari berbagai negara yang melintasi jalan, atau duduk santai di cafe dan restoran yang berjajar di sepanjang jalan, ato mungkin asyik melihat - lihat souvenir shop yang ngga kalah banyak berserakan di sepanjang kedua jalan ini. Ngga hanya itu, pedagang kaki lima yang beragam pun ikut nimbrung bikin kawasan ini semakin ramai dan hingar bingar. Seru nih.

Rika dan gue pun pengen liat toko - toko di sepanjang jalan ini. Sapa tau ada yang murah meriah yang bisa dibawa sebagai oleh - oleh ke Jakarta. Untuk gue pribadi, kayaknya sih ngga terlalu ngotot, karena pundi - pundi semakin menipis di hari kedua ini. Saking kuatnya tekad berbackpacker gue, gue emang sengaja cuma bawa duit 62 dollar. Khan shopping dan oleh - oleh ngga ada dalam 'A must to do' list gue.

Tapi gue tetep menikmati acara explorasi jalan De Tham dan Bui Vien ini, biar gue bisa puas - puasin mata dan hati gue, yang sebenernya belum rela meninggalkan Ho Chi Minh City besok. Jadi, dengan tenaga yang tersisa dan kaki yang sebenernya udah mulai pegal, gue tetep semangat wara - wiri di jalan ini.


No comments :